Diklat Menata Produk dan Pelayanan Penjualan

Diklat peningkatan kompetensi Menata Produk dan Pelayanan Penjualan hasil kerjasama MGMP Pemasaran Jawa Tengah dengan Giant Ekspres Magelang. Diklat dilaksanakan dari tanggal 21 s.d. 23 Nopember 2016 bertempat di SMK Muhammadiyah Magelang dan Praktek di Giant Ekspres Magelang.

Kegiatan ini diikuti oleh 40 Peserta Bp/ Ibu Guru Pemasaran di Karsidenan Kedu dan beberapa Bp/ Ibu Guru dari Kota Kabupaten diluar karsidenan Keduseprti dari Kab. Pemalang, Kab. Klaten, Kab. Cilacap dan Kota Semarang..

Kegitan ini dibuka oleh Bp Soetopo, M.Pd Bidang Kurikulum Dinas Pendidikan Propinsi Jawa Tengah, Kegiatan ini selain bertujuan meningkatkan kompetensi Guru Pemasaran juga bertujuan membekali Bp/ Ibu Guru untuk persiapan uji Kompetensi dan kemampuan menyusun Materi Uji Kompetensi (MUK) bagi peserta didik. Materi diklat ini meliputi : Display produk, Komunikasi Bisnis, Stock Opname dan Pelayanan Pelanggan.

Bertindak sebagai nara sumber dari kegiatan diklat ini adalah

  1. Bp. Soetopo, M.Pd dari Dinas Pendidikan Propinsi Jawa Tengah
  2. Team Giant Ekspres Bp. Makiran, M.Pd (HRD Giant) dan Bp. Anung.(Trainer Giant)

Kegiatan MGMP Pm Jateng selanjutnya rencananya akan dilaksanakan di Karsidenan Surakarta.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Current ye@r *